Ketahui Penyebab Setir Mobil Goyang ke Kanan ke Kiri
Saat mengemudi, mungkin Anda pernah mengalami masalah seperti setir mobil goyang ke kanan ke kiri. Jika dibiarkan begitu saja, hal ini bisa menyebabkan resiko kerusakan yang lebih parah hingga kecelakaan.
Setir yang goyang pastinya membuat perjalanan selama mengemudi menjadi tidak nyaman. Masalah setir mobil yang goyang perlu diketahui terlebih dahulu penyebabnya sebelum diperbaiki. Perlu Anda pahami, berikut penyebab mengapa setir mobil bisa goyang ke kanan dan ke kiri.
Penyebab Setir Mobil Goyang ke Kanan ke Kiri
Berikut 6 penyebab mengapa setir mobil bisa goyang ke arah kanan dan ke kiri.
1. Kondisi Ban Bermasalah
Permasalahan paling umum mengapa setir mobil bisa goyang adalah kondisi ban yang bermasalah seperti kurang isi atau aus. Hal ini bisa terjadi akibat kurangnya tekanan udara atau permukaan ban yang tidak rata.
Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda harus memastikan ban dalam kondisi baik sebelum berkendara. Jika ban aus, lebih baik untuk mengganti baru agar Anda bisa berkendara dengan nyaman dan aman.
2. Bagian Velg Penyok
Velg mobil penyok bisa terjadi akibat benturan antara mobil dan jalan yang terjal, keras, rusak dan berlubang. Hal ini mengakibatkan setir mobil bisa goyang ke arah kanan dan kiri.
Oleh sebab itu, saat mobil melintasi jalanan yang terjal, kemudikan mobil secara perlahan. Apabila setir mobil mengalami masalah karena hal ini, segera lakukan perbaikan ke bengkel mobil terdekat.
3. Spooring dan Balancing
Selain masalah pada velg dan kondisi ban, penyebab setir mobil goyang ke kanan ke kiri juga bisa terjadi akibat belum melakukan spooring dan balancing. Akibatnya roda mobil menjadi tidak seimbang dan ban menjadi aus.
Manfaat spooring dan balancing berguna untuk menyeimbangkan roda serta menghindari keausan pada kaki mobil. Oleh sebab itu, kedua perawatan ini wajib dilakukan secara rutin untuk menghindari masalah pada setir mobil.
4. Kerusakan Pada Link Stabilizer
Penyebab setir goyang selanjutnya bisa terjadi akibat kerusakan pada link stabilizer pada mobil. Seperti yang diketahui, stabilizer berfungsi untuk menahan goncangan pada mobil dari permukaan jalan yang tidak rata.
Jika komponen mobil ini rusak, maka mobil menjadi tidak seimbang dan mengeluarkan suara yang mengganggu. Untuk melakukan perbaikan pada mobil ini, lakukan pemeriksaan terlebih dahulu dan mengganti komponen baru.